BERITA POLRES NIAS
Apel Gelar Pasukan Operasi Zebra Toba 2024 Digelar, Fokus Pada Keselamatan Lalu Lintas Dan Stabilitas Keamanan
Gunungsitoli, 14 Oktober 2024 “Mendukung Suksesnya Pelantikan Presiden/Wakil Presiden Terpilih serta Mengajak Masyarakat untuk Tertib Berlalulintas Demi Terwujudnya Kamseltibcarlantas yang Aman dan Nyaman.”
Dalam amanatnya, Kapolda Sumut melalui Kapolres Nias AKBP Revi nurvelani,S.H.,S.I.K.,M.H. menekankan pentingnya kesiapsiagaan seluruh personel, sarana, dan prasarana untuk mendukung keberhasilan Operasi Zebra Toba. Operasi ini berlangsung selama 14 hari, terhitung mulai 14 hingga 27 Oktober 2024, dan melibatkan 1.396 personel Polri.
“Operasi ini bukan sekedar sekedar melancarkan rutinitas, namun langkah konkret untuk menekan pelanggaran dan kecelakaan lalu lintas. Kita juga menjaga stabilitas keamanan menjelang pelantikan Presiden dan Wakil Presiden terpilih,” jelas Kapolres Nias.
Berdasarkan data jajaran Ditlantas Polda Sumut dan Polres, tercatat 7.843 pelanggaran lalu lintas sepanjang September 2024. Selain itu, sepanjang Januari hingga September 2024, telah terjadi 5.138 kecelakaan lalu lintas yang menyebabkan kerugian materiil dan korban.
Kapolres Nias menggarisbawahi bahwa edukasi dan langkah preventif juga menjadi prioritas dalam operasi ini, guna menumbuhkan kesadaran masyarakat akan pentingnya keselamatan berlalu lintas.
Hadir dalam apel tersebut, Dandim 0213/Nias Letkol Inf Torang Parulian Malau, S.IP., M.Sc., Waka Polres Nias KOMPOL SK Harefa, S.Pd., MH, para Pejabat Utama (PJU) Polres Nias, Danki 4 Batalin C Polda Sumut AKP Budi Setiawan, S.H, serta sejumlah pimpinan Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda)
Operasi Zebra Toba 2024 diharapkan dapat mengurangi pelanggaran dan kecelakaan, serta menjadi cerminan kesiapan Polri dalam menjaga keselamatan dan stabilitas menjelang momen penting nasional.
“Keselamatan di jalan harus menjadi prioritas utama kita semua. Operasi ini adalah bentuk nyata pengabdian kita kepada masyarakat, bangsa, dan negara,” tutup Kapolres.
Melalui kolaborasi yang baik antara Polri, TNI, pemerintah daerah, dan seluruh pemangku kepentingan, Operasi Zebra Toba 2024 diharapkan dapat berjalan lancar dan menghasilkan dampak positif bagi keamanan dan perdamaian,(Humas Polres Nias).