Polsek Mandrehe Polres Nias Laksanakan Patroli Dialogis di Lokasi Jembatan Roboh

Mandrehe, 6 Maret 2025 – Personel Polsek Mandrehe melaksanakan patroli dialogis di sekitar lokasi Jembatan Noyo yang telah roboh di Desa Tuwuna, Kecamatan Mandrehe, Kabupaten Nias Barat.
Patroli ini dipimpin oleh PS. Kanit Binmas Polsek Mandrehe, Bripka M. Agus Rianto, bersama Banit Binmas Polsek Mandrehe, Brigpol Eko Reynaldo S. Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan keamanan dan memberikan himbauan kepada masyarakat setempat terkait kondisi penyebrangan yang saat ini menggunakan perahu sebagai alternatif.
Dalam kesempatan tersebut, PS. Kanit Binmas menyampaikan beberapa imbauan, antara lain:
Kepada pemilik perahu, diingatkan untuk selalu mengutamakan keselamatan para penumpang serta tidak melakukan pungutan biaya penyebrangan secara paksa atau di luar batas kewajaran.
Kepada warga, dihimbau agar mempertimbangkan jalur alternatif lain guna menghindari risiko kecelakaan akibat cuaca yang tidak menentu dan kondisi fasilitas penyebrangan yang masih terbatas.
Dari hasil pemantauan, diketahui bahwa saat ini masyarakat sekitar telah menyediakan perahu untuk penyebrangan baik bagi pejalan kaki maupun kendaraan roda dua. Namun, fasilitas yang tersedia masih sangat terbatas dan memiliki risiko tinggi mengingat kondisi cuaca yang kerap berubah secara ekstrem.
Kegiatan patroli ini berjalan dengan aman dan kondusif, serta mendapat respon positif dari masyarakat. Polsek Mandrehe berkomitmen untuk terus melakukan pengawasan dan koordinasi guna memastikan keselamatan warga yang terdampak akibat robohnya jembatan tersebut.